






Sabtu, 15 April 2023 KUA Kec. Pacet. Pengawas Madrasah Sdr. Abdul Kholiq, S.Pd.I, MM. Pd. Kolaborasi bersama Penyuluh Agama Fungsional Kec Pacet Sdri. Husnul KhotimahS.Ag dan Kepala Madrasah Ibtidaiyah Hasyim Asy’ari Petak Pacet Sdr. A. Zamroni, M.Pd.I diikuti seluruh dewan guru, Pengurus, Paguyuban Wali murid, tokoh agama dan tokoh masyarakat Dsn. Mojoroto Petak Pacet mensukseskan kegiatan Pondok Romadhon Yayasan MI Hasyim Asy’ari Petak Pacet
Dalam sambutannya Bapak Abdul Kholig selaku Pengawas Madrasah di Kec. Pacet sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan madrasah yang melibatkan berbagai unsur yang menghantarkan para generasi penerus bangsa siswa siswi Hasyim Asy ari menjadi siswa siswi yang berprestasi khususnya Program hafal juz 30 yang telah menghasilkan banyak prestasi di MI tersebut, kedepan harapannya program ini ditingkatkan menjadi hafal 30 juz.
Kolaborasi segenap keluarga besar Hasyim Asy’ari Guru, Wali, siswa, stakeholder termasuk didalam Pengawas dan juga Penyuluh serta masyarakat untuk dikemas menjadi sebuah kegiatan yang dapat mensukseskan setiap program madrasah. Salah satu kunci kesuksesan dalam pengembangan lembaga adalah kolaborasi seluruh elemen penyelenggara pendidikan.
Dalam kesempatan ini juga Pengawas dan Penyuluh sangat memberikan dukungan kepada para generasi muda yang hafal juz 30 sebanyak 11 anak. bahkan terdapat salah satu dari mereka yang menerima piagam merupakan peserta tahfidz terkecil juz 30 yang sekarang masih menduduki kelas 2. Selain diberikan sertifikat juga diberikan sedikit penghargaan agar mereka lebih bersemangat dan memotivasi siswa yang lain dalam menghafalkan Al-Qur’an.
Dan juga kali ini diberikan santunan anak yatim dan para siswi dari keluarga kurang mampu sekitar 50 anak yang sumberdananya dari para donatur dan juga komite atau paguyuban MI.
Penyuluh dan Pengawas memotivasi Para anak yatim, anak yang kurang mampu untuk lebih semangat belajarnya dalam menggapai kesuksesan dimasadepan. Kehadiran Penyuluh Agama Islam serta Pengawas Madrasah mempunyai nilai Plus pada masyarakat umumnya untuk mempercayakan putra putrinya bersekolah di madrasah. Madrasah ibtidaiyah Hasyim Asy’ari siap bersaing dengan sekolah lainnnya karena prestasinya nyata di masyarakat.
Dan dengan Pembagian Santunan pada anak yatim dan anak yang kurang mampu memberikan motivasi pada para generasi muda untuk peduli berbagi sehingga Mereka dapat berbuat kebaikan dan kesalehan selain individu juga kesalehan sosial.
Dan trimakasih yang sedalam-dalamnya atas dukungan semua pihak” tutur Sdr. Zamroni selaku Kepala Madrasah Ibtidaiyah Hasyim Asy’ari.
Acara ini dimulai dengan pertunjukan Seni budaya Islam yang ditampilkan oleh siswa-siswi, lanjut Penyerahan Sertifikat Tahfidz juz 30, kemudian Penyerahan santunan, takjil sholat jamaah , bukber lanjut sholat Isyak berjamaah. Acara inipun dapat langsung diikuti melalui live streaming channel MI Hasyim Asy’ari Petak. Kepercayaan masyarakat pada madrasah semakin meningkat. Suksesnya acara ini karena kolaborasi Warga madrasah, Pengawas dan Penyuluh agama dan tentunya paguyuban wali santri yang sangat solid.