Puri, 13 April 2023 dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan Keluarga besar KUA Puri , bersatu padu guyup meramaikan kegiatan dengan berbagai macam di antaranya , khataman Al Qur’an, dilanjutkan dengan pelaksanaan pendistribusian Zakat profesi dari Baznas UPZ Kementerian Agama Kabupaten Mojokerto kepada para mustahik diantaranya Duda / Janda, para dhu’afa , penjaga masjid juga guru TPQ , siswa siswi kurang mampu , dengan dukungan para penyuluh Agama dan semangat keluarga besar KUA Puri , acara berjalan sesuai yang kita inginkan.

Tidak berhenti dari situ , acara kemudian dilanjut dengan berbagi takjil bagi para musafir di jalan Raya Puri, disemarakkan dengan kehadiran para guru IGRA dan Ka MI sehingga acara semakin meriah, kemudian dianjutkan dengan berbuka bersama dan shalat berjama’ah.
Dan harapan bersama adalah tradisi kebersamaan ini, selalu diadakan rutin tiap momen puasa Ramadhan meskipun dengan cara bergotong royong

Leave a Comment